Wednesday, September 11, 2013

Blogodolar Tips & News

Blogodolar Tips & News


4 Tips Ngeblog Penting Bagi Part-Time Blogger

Posted: 11 Sep 2013 12:21 AM PDT

Ini adalah postingan tamu Oktorian S. Hakim dari notordinaryblogger.com. Jika Anda tertarik menjadi blogger tamu di Blogodolar, silakan lihat panduannya di sini.

Menjadi seorang part-time blogger bisa sangat menguntungkan saat ini karena Anda bisa tetap menjalankan pekerjaan normal dan mendapat penghasilan tambahan secara online melalui blog yang dikelola. Singkatnya, menjalani hobi ngeblog secara part-time bisa menjadi semacam test drive sekaligus investasi. Test drive karena cara ini dapat melihat tingkat keuntungan hobi yang dijalankan sedangkan investasi karena jika kita konsisten memberi konten berkualitas dan melakukan promosi, blog akan semakin populer.

Namun, masalah terbesar bagi seorang part-time blogger adalah waktu. Ya, waktu yang tersedia tidak terlalu banyak dibandingkan mereka yang full-time blogger. Hal ini menjadi kendala karena sebuah blog perlu dipelihara dan dirawat agar dapat tumbuh besar dan mendatangkan keuntungan. Akan tetapi, selama ada keinginan kuat selalu ada jalan. Di sini saya ingin berbagi pengalaman menjalani itu semua.

1. Temukan Ide Tulisan dengan Cepat

Kecepatan sangat penting jika waktu yang tersedia sangatlah sempit. Untuk itu penting bagi Anda menemukan ide tulisan dengan cepat. Bagaimana caranya?

Kunjungi website surat kabar nasional. Website surat kabar memiliki cakupan berita luas yang sudah dikategorikan kedalam topik-topik tertentu. Saya yakin pasti ada tema utama blog Anda di dalam salah satu topik blog itu.

Sebagai contoh jika Anda memiliki blog tentang travelling Anda bisa melihat-lihat http://travel.kompas.com dan lihat bagian "terbaru" dan "terpopuler". Dari cara ini saja Anda akan segera menemukan ide postingan blog.

Selain website surat kabar nasional Anda juga bisa melihat-lihat blog lain yang bertema sama dan perhatikan kedua hal tadi.

2. Menulis Lebih Cepat dan Berkualitas

Satu hal penting yang tidak bisa dilupakan saat ngeblog adalah kualitas. Lalu masalah berikutnya adalah bagaimana bisa kita menulis cepat dan berkualitas? Inilah beberapa rekomendasi :

  • Kurangi panjang tulisan dari biasanya (perlu dipahami bahwa postingan dengan panjang 250–400 kata masuk kategori cukup untuk sebuah postingan blog)
  • Pastikan inti permasalahan masuk dalam judul
  • Masukan kata kunci di judul, paragraf awal dan penutup saja
  • Di penyampaian isi: gunakan pointers kurangi narasi
  • Tutup dengan pertanyaan kepada pembaca

Dengan cara ini Anda menghemat banyak waktu dan tidak menghilangkan unsur kualitas. Segi kualitas postingan terjaga karena Anda memberikan kejelasan informasi yang singkat, padat dan jelas kepada pembaca mulai dari judul sampai isi postingan. Selain itu, penggunaan kalimat tanya di bagian penutup dapat memberi kesan tersendiri kepada pembaca sekalipun mereka tidak merespon pertanyaan itu.

3. Atur Waktu Promosi dan Kurangi Waktu Menulis

Jika Anda tipe blogger yang suka menulis maka jangan takut jarang menulis. Karena bagi mereka yang suka menulis akan kesulitan untuk istirahat menulis; mereka suka bercerita lewat tulisan akibatnya banyak waktu digunakan untuk menulis.

Anda termasuk salah satu blogger seperti ini? Jangan khawatir untuk jarang menulis. Kurangi intensitas penerbitan postingan Anda. Jika Anda seorang part-time blogger dan ingin menulis setiap hari dengan sebuah postingan panjang, jangan paksakan. Lebih baik Anda menerbitkan postingan baru seminggu sekali atau dua kali dan menggunakan waktu senggang untuk promosi blog serta aktivitas penting lainnya.

Postingan berkualitas saja tidak cukup membuat blog Anda tumbuh besar, Anda harus mempromosikannya secara tepat. Dengan jarang menulis Anda bisa melakukan promosi ditengah waktu yang sempit. Promosi blog lebih mudah dilakukan dibanding menulis sehingga cara ini sangat membantu seorang part-time blogger. Anda hanya perlu menyisihkan waktu maksimal 45–60 menit dalam 1 hari untuk ini.

4. Pilih Cara Promosi yang Tepat

Khusus untuk cara ini mungkin akan membutuhkan waktu lebih lama dibandingkan ketiga cara sebelumnya. Karena Anda harus mengevaluasi cara-cara promosi blog yang sudah dilakukan. Tetapkan target apa yang Anda mau dari cara promosi yang sudah diterapkan. Misalnya target Anda adalah penambahan trafik blog dengan blog commenting. Jika cara itu menunjukkan peningkatan trafik blog secara stabil jangan tergiur melakukan hal lain karena Anda tidak akan memiliki cukup waktu untuk itu. Fokuslah kepada hal yang terbaik dan sudah terbukti.

Kesimpulan

Permasalahan utama yang sering menjadi kambing hitam bagi seorang part-time blogger adalah waktu. Oleh karenanya efektivitas dan efisiensi kegiatan ngeblog menjadi penting. Kualitas konten sangat penting namun interaksi online juga tidak kalah penting.

Perhatikan cara Anda membuat konten, mempromosikan blog, evaluasi hasilnya, fokus kepada yang terbaik dalam memberikan hasil dan jangan mudah tergoda mencoba trik lainnya.

Apakah Anda seorang part-time blogger? Atau waktu menjadi kendala utama kegiatan ngeblog Anda?

Oktorian S. Hakim adalah seorang part-time blogger dan freelance writer pengelola notordinaryblogger di mana Anda bisa mendapatkan panduan meraih peringkat lokal alexa yang dicari pelaku bisnis online.

Sunday, September 8, 2013

Blogodolar Tips & News

Blogodolar Tips & News


Laporan Penghasilan Bulanan Saya – Agustus 2013

Posted: 08 Sep 2013 09:57 AM PDT

Selamat datang di laporan penghasilan Agustus 2013 saya. Sejak Januari 2013, setiap bulannya saya memublikasikan penghasilan bulanan saya sebagai seorang full time blogger. Bukan untuk bermaksud sombong, namun ini sebagai catatan saya untuk terus transparan dan mungkin memotivasi Anda yang bergelut di dunia ngeblog.

Sebelum ke rincian penghasilan, seperti biasa saya menginformasikan beberapa hal yang menjadi perhatian saya di bulan lalu.

1. Sumedang Internet Marketers

Saya mudik ke kampung halaman di Sumedang pada 10-16 Agustus 2013. Selain bersilaturahmi ke orang tua dan kerabat, saya juga didapuk menjadi salah satu pembicara di seminar Blogging, Dari Hobi Menjadi Profesi yang diadakan komunitas Sumedang Internet Marketers tanggal 15 Agustus 2013.  Sebuah pengalaman yang mengesankan karena bertemu dengan panitia yang bersemangat, peserta yang menarik, dan pembicara lain (Rakean/Super Hero Ads-Id dan Ade Irman Kurniawan/Bidanku.com) yang luar biasa.

Antusiasme dan profesionalitas kawan-kawan di komunitas Sumedang Internet Marketers sungguh di luar perkiraan saya. Beberapa dari mereka bahkan sudah meraup sukses dari Google AdSense dari blog-blog bahasa Indonesia yang dikelolanya.

Harus saya akui, Sumedang Internet Marketers menciptakan dunia online lebih cetar membahana. Situasi yang tidak pernah saya rasakan di Makassar!

2. Google AdSense

Penghasilan saya dari Google AdSense sebesar $180,99 (lihat screenshot di bawah). Ini lebih kecil dibandingkan penghasilan dari Google AdSense Juli 2013. Saya belum mampu menaikkan penghasilan ke kisaran $300-an lagi karena blog-blog niche baru saya belum menghasilkan.

Penghasilan dari GA Agustus 2013

3. Afiliasi Amazon

Berbicara mengenai afiliasi Amazon, ada dua hal yang menjadi perhatian saya. Pertama, saya merasakan pembayaran pertama sebesar $124,80. Pembayaran ini merupakan akumulasi penghasilan saya dari Agustus 2011 sampai dengan Juni 2013. Hampir 2 tahun baru payout!

Metode pembayaran yang saya gunakan adalah direct deposit ke akun bank virtual saya di Payoneer. Sayangnya, sampai sekarang saya belum bisa menarik uang tersebut melalui ATM karena kartu Payoneer belum sampai ke rumah saya. Padahal, waktu kedatangan kartu tersebut antara 29 Agustus 2013 sampai 5 September 2013. Semoga saja tidak ada aral melintang sehingga kartu itu sampai ke rumah saya.

Kedua, blog niche saya yang diikutkan di Duel Blog Niche menghasilkan $422,39. Sungguh di luar dugaan sekaligus memompa semangat saya untuk membuat blog-blog niche lain yang dimonetisasi dengan afiliasi Amazon. Sinar semakin terang? I hope so

Terlepas dari itu, di bawah ini adalah screenshot penghasilan dari Amazon untuk Agustus 2013. Saya akan memaparkan lebih detail tentang hal ini pada postingan update Duel Blog Niche berikutnya.

Penghasilan dari Amazon Agustus 2013

Catatan: Saya juga punya sebuah blog niche yang dimonetisasi dengan program afiliasi Amazon yang penghasilannya sekitar $6.

Rincian Penghasilan dan Biaya

Mohon dicatat penghasilan saya ini ada yang belum saya terima karena mengikuti ketentuan pembayaran 30-60 hari atau batas minimum payout dari program-program yang saya ikuti. Sebagai contoh, Amazon  memberlakukan payout dalam 60 hari.

Terlepas dari itu, berikut adalah rincian penghasilan yang saya peroleh di Agustus 2013.

Biaya yang saya keluarkan adalah sebagai berikut:

Alhamdulilah…

Wednesday, September 4, 2013

Blogodolar Tips & News

Blogodolar Tips & News


3 Alasan Jarang Menulis Blog Itu Baik

Posted: 04 Sep 2013 07:30 AM PDT

Ini adalah postingan tamu Oktorian S. Hakim dari notordinaryblogger.com. Jika Anda tertarik menjadi blogger tamu di Blogodolar, silakan lihat panduannya di sini.

Pernahkah terpikir bahwa waktu yang tersedia untuk blogging tidak pernah cukup? Atau terkadang kita menyesali perkembangan blog sendiri karena merasa jarang menulis blog? Banyak sekali penyebab blogger jarang menulis. Alasan paling umum adalah sedikitnya waktu yang tersedia dan tidak adanya inspirasi dalam menulis.

Ini menunjukkan bahwa tidak sedikit blogger yang terperdaya bahwa untuk mendatangkan trafik blog yang tinggi mereka perlu menulis sebanyak mungkin. Hal ini mungkin di dukung oleh performa website-website surat kabar nasional yang menciptakan ratusan konten per hari. Namun, website semacam itu di dukung oleh tenaga profesional dan mereka semua dibayar untuk itu. Jadi tidak aneh bukan jika website seperti itu dapat meraih trafik yang tinggi?

Kita perlu menyadari bahwa blog merupakan media personal, jadi bagaimana pun kita mengemas blog menjadi bentuk lain yang dikehendaki kesan personal sebuah blog tidak dapat hilang. Salah satu kesan personal itu adalah frekuensi penerbitan konten.

Ketika kita merasa hanya mampu menciptakan konten sekali dalam sehari, seminggu atau sebulan janganlah berkecil hati. Itulah esensi sebenarnya dari sebuah blog.

Kita semua memerlukan latihan dan waktu untuk dapat mencapai posisi di mana kita bisa sering menulis blog dalam jadwal rutin yang ditentukan. Saya tidak berusaha mengatakan bahwa banyak konten tidak berarti trafik tinggi, hanya saja konten yang diciptakan dengan maksimal akan menghasilkan sesuatu yang lebih optimal dibandingkan konten yang diciptakan untuk mengejar jadwal postingan. Terlebih jika kita menggunakan blog sebagai media bisnis.

Kuncinya adalah pastikan konten itu berkualitas dan temukan cara promosi yang tepat maka kita tidak perlu lagi khawatir jika jarang menulis blog. Inilah sebabnya :

1. Blog Membutuhkan Interaksi

Jika blog kita sudah mulai tumbuh dan berkembang, terkadang kita perlu merespon pesan dari pengunjung blog baik itu dalam bentuk respon terhadap komentar mereka, ataupun berbagai pertanyaan dan tawaran yang datang langsung melalui bagian kontak blog.

Itu semua akan mengambil sebagian waktu kita dan itu merupakan hal yang tidak kalah pentingnya dari menulis artikel blog berkualitas. Terjaganya interaksi pemilik blog dengan pengunjung menunjukkan bahwa kita memberi perhatian kepada mereka. Hasil akhirnya tentu saja kemungkinan besar pengunjung tersebut akan selalu kembali untuk melihat konten terbaru. Atau melihat berbagai penawaran yang diberikan.

2. Blogger Butuh Istirahat

relaxKetahuilah bahwa istirahat merupakan hal yang penting tidak terkecuali untuk blogger. Saat kita sudah bertekad  untuk mengembangkan blog yang sesuai keinginan kerap kali kita terlupa akan waktu. Akibatnya tidak sedikit dari kita yang jatuh sakit akibat kurang istirahat.

Efek negatif lain dari kurang istirahat adalah hilangnya inspirasi dalam menciptakan konten. Ini menjadi wajar karena ketika kita terlalu memacu stamina untuk berpikir, inspirasi akan semakin sulit untuk keluar karena pikiran sudah terlewat lelah. Jadi ingatlah waktu istirahat!

3. Konten Berkualitas Saja Tidak Cukup

Sekarang ini konten berkualitas saja tidak cukup. Sebuah blog dengan konten berkualitas perlu dibarengi dengan rangkaian strategi pemasaran blog untuk membuat konten itu menjadi maksimal.

Banyak blogger yang patah semangat karena tingkat kunjungan yang sangat kecil ke blog mereka. Salah satu penyebab hal ini adalah karena mereka terlalu fokus kepada blog sendiri. Tidak sedikit blogger berpikir bahwa menciptakan blog populer cukup dengan membuat konten berkualitas dan pembaca akan datang. Di era Google Panda dan Penguin, kita dipaksa lebih cerdas lagi dalam menggunakan cara-cara positif menemukan pembaca untuk konten berkualitas yang sudah disediakan di blog kita.

Jadi, jika Anda merasa sudah sangat maksimal dalam menciptakan setiap konten yang ada namun tidak mendapatkan trafik yang diinginkan cobalah tingkatkan promosi dan lihatlah perbedaannya.

"Blog bisa menjadi media menyebarluaskan pendapat penulisnya jika tulisan itu dibaca banyak orang. Dengan mengurangi intensitas menulis blog Anda memiliki waktu lebih untuk menemukan pembaca itu"

Apa pendapat Anda?

Oktorian S. Hakim adalah seorang part-time blogger dan freelance writer pengelola notordinaryblogger dimana Anda bisa mendapatkan panduan meraih peringkat lokal alexa yang dicari pelaku bisnis online.

Monday, September 2, 2013

Blogodolar Tips & News

Blogodolar Tips & News


Cara Memindahkan Blog WordPress ke Hosting Lain

Posted: 02 Sep 2013 06:43 AM PDT

Salah satu skill yang ingin saya kuasai adalah memindahkan blog WordPress dari satu hosting ke hosting lain. Skill ini sangat penting bagi saya karena berkaitan erat dengan proses penjualan blog niche di kemudian hari. Selama ini proses pemindahan blog-blog niche saya ke pembeli dilakukan pihak broker (tempat saya menjual blog niche secara private sale).

Beberapa bulan yang lalu saya mencoba memindahkan 3 buah blog saya ke akun hosting lain di Hostgator. Panduan saya adalah tutorial dari Tim Flippa, How Can I Transfer my WordPress Site to its New Owner? Sayangnya, tidak ada satu pun yang berhasil saya pindahkan.

Didorong keinginan kuat saya untuk bisa memindahkan blog wordpress ke hosting lain, tiga hari lalu saya mempelajari kembali tutorial tersebut. Setelah dengan saksama mempraktekkan tahapan-tahapan dalam tutorial tersebut, saya menyadari bahwa tutorial tersebut membingungkan.

Alhasil, saya memutuskan mencari panduan lain. Youtube adalah sumber saya mencari panduan tersebut. Dari beberapa video yang saya lihat, saya akhirnya mencoba tutorial dari video Move WordPress Site To New Host – How To Migrate A WordPress Site untuk memindahkan salah satu blog niche saya.

Dan, BOOOM…Saya berhasil memindahkan blog niche tersebut secara sukses. Tentunya, saya senang dengan hasil tersebut.

Nah, jika Anda ingin tahu cara memindahkan blog WordPress Anda ke hosting lain, saya merekomendasikan Anda untuk melihat dan mempraktekkan tahapan-tahapan dari video buatan Donald Ong di bawah ini.

Secara garis besar, video tutorial tersebut terdiri dari 6 tahap, yaitu:

Di hosting lama:

  1. Kompres file blog. Download file tersebut dan Wp-config – nya.
  2. Ekspor database blog.

Di hosting baru:

  • Buat Add On domain baru untuk domain blog yang hendak dipindahkan
  • Upload file blog (hasil tahap 1) dan ekstrak file tersebut
  • Buat database baru dan upload database blog (hasil daari tahap 2)
  • Ubah DNS ke hosting baru

Selamat mencoba.

Catatan: tutorial ini tidak berlaku untuk blog di wordpress.com.

Wednesday, August 28, 2013

Blogodolar Tips & News

Blogodolar Tips & News


5 Teknik Pemasaran Internet yang Seharusnya Anda Hindari Pasca Google Panda

Posted: 28 Aug 2013 12:07 AM PDT

Ini adalah postingan tamu Muflich Kamil dari kejarduit.com. Jika Anda tertarik menjadi blogger tamu di Blogodolar, silakan lihat panduannya di sini.

Pemasaran merupakan hal terpenting kedua setelah kualitas produk. Tanpa pemasaran, bisa jadi tak ada yang mengetahui adanya produk tersebut. Sayangnya, karena ketatnya persaingan, banyak teknik pemasaran yang dilakukan secara kurang tepat. Alih-alih mendapatkan keuntungan, cara-cara tersebut mendatangkan kerugian terutama sejak zaman Google Panda.

Berikut adalah 5 teknik pemasaran yang seharusnya Anda hindari penggunaannya pasca algoritma tersebut.

1. Spamming

Spamming merupakan salah satu cara pemasaran yang perlu Anda hindari karena bisa merusak kepercayaan dari pengunjung dan nama baik Anda di mata Google. Spamming yang saya maksud di sini bisa berupa:

  1. Email Spam, biasanya menggunakan fitur send bulk message pada email provider
  2. Komentar Spam, biasanya menggunakan link dan anchor yang berhubungan dengan keyword dibidik
  3. Keyword Spam (keyword stuffing), biasanya dengan memunculkan berkali-kali keyword yang dibidik (lebih dari 3%)
  4. Forum Spam, biasanya dengan menulis  thread-thread yang sama ke banyak forum
  5. Form Spam, biasanya dilakukan dengan menggunakan pihak ketiga (bot) dengan mengisi otomatis form-form di tiap situs

Dengan menghindari teknik spamming, sepertinya Anda telah selangkah lebih aman dari sepak terjang Google.

2. Tukar Link

Tukar Link merupakan sebuah teknik pemasaran yang telah menjamur di blog-blog Indonesia. Pasalnya, banyak dari mereka yang sangat menginginkan posisi nomor satu Google tanpa harus repot-repot membuat artikel berkualitas tinggi (baca: Sebenarnya, Pentingkah Kegiatan Tukar Link?)

Saya misalkan ada si A yang menawarkan jasa SEO. Si A akan menanyakan pada tiap-tiap blogger yang menyediakan ruang tukar link untuk menambahkan linknya dengan anchor keyword yang dibidik. Dalam hal ini saya misalkan 'Jasa SEO Terbaik Indonesia'.

Sudah jelas, pikirannya mengatakan bahwa dengan banyaknya link dofollow yang mengarah ke situsnya dengan keyword yang ia bidik, maka peluang untuk merangkak ke nomor satu Google dengan keyword itu semakin besar.

Lihat, hanya butuh sedikit saja usaha dan berharap hasil lebih, bukan?

Tahukah Anda, bahwa Google sangat mencurigai backlink dalam jumlah besar yang mengarah hanya pada satu situs dengan keyword yang sama? Itu dia.

Dengan membesarnya kecurigaan Google pada sebuah situs, maka perlahan Google dengan sengaja akan menurunkan peringkat situs tersebut, atau yang paling berbahaya, pemusnahan akan dilakukan (de-index).

3. Pengunjung Berbayar

Menggunakan pengunjung berbayar (paid visitor) merupakan teknik pemasaran yang saat ini mulai banyak digemari penjual produk. Padahal menurut saya, cara ini sama sekali useless dan membuang-buang uang. Kenapa?

Karena pada dasarnya, tak ada yang berubah.

Oke, begini saja. Misalkan telah dipatok harga paket B di sebuah provider sejumlah $30 per 1.000 pengunjung dalam sehari. Anda membelinya, memverifikasi situs, dan duduk santai. Anda yakin mereka benar-benar akan memberi pengunjung. Besoknya, ternyata benar, 1.000 pengunjung tepat telah datang. Ya, tepat. Namun tak ada tanda-tanda transaksi berhasil dilakukan, alias konversi 0%.

4. Hype Advertising

Beriklan yang baik adalah yang mematuhi etika dalam beriklan, salah satunya dengan menampilkan iklan yang memang sesuai dengan isi situs yang diiklankan, bukan sekedar hype.

Apa itu sebenarnya hype advertising?

Singkatnya, itu adalah sebuah teknik dengan melebih-lebihkan situs yang diiklankan. Bisa berupa banner atau ad-text biasa. Misalkan ingin mengiklankan situs tentang make money online, jika dibuat versi hype, maka akan ditulis "30 juta sehari tanpa keluar rumah", atau "Kerja Online 1-2 Jam 40 Juta sehari", dan seterusnya.

Sebenarnya jika dihubungkan dengan Google Panda, teknik ini tak ada hubungannya. Namun mengingat pentingnya kredibilitas dan kepercayaan pengunjung terhadap situs, maka saya sangat menyarankan untuk tidak menggunakan teknik ini.

5. Penipuan

Penipuan online melalui internet seringkali dilakukan oleh pihak-pihak yang tak bertanggung jawab dengan beragam modus. Mungkin yang seringkali muncul adalah ketidak konsistenan penjual memberikan apa yang telah dijanjikannya. Jika pembeli melakukan transaksi setelah melihat iklan Anda di sebuah situs, maka kirimkanlah yang telah Anda janjikan. Pembeli butuh bukti, bukan janji.

Yang jelas perlu diingat, saya bukan berniat membuat Anda takut atau apa, saya hanya ingin blog-blog Indonesia semakin maju dan dipercaya baik oleh Google. Bukan sebaliknya citra blogosphere Indonesia yang semakin terpuruk oleh banyaknya blog yang terkena penalti Google.

adalah seorang part-time blogger asal Gresik yang secara berkala menulis tentang tips-tips blogging, marketing, afiliasi, serta tips-tips lain yang bisa Anda temukan dengan mudah di kejarduit.com.

Related Posts:

Sunday, August 25, 2013

Blogodolar Tips & News

Blogodolar Tips & News


Laporan Penghasilan Bulanan Saya – Juli 2013

Posted: 25 Aug 2013 08:30 AM PDT

Terlambat. Itulah kata yang tepat terhadap postingan laporan penghasilan bulan Juli ini. Walaupun demikian, terlambat lebih baik daripada tidak sama sekali, bukan?

Sebelum ke rincian penghasilan dan biaya, terlebih dahulu saya akan menguraikan beberapa hal berikut ini.

1. Google AdSense

Penghasilan saya dari Google AdSense bulan Juli turun sebanyak 50%. Hal ini karena dampak dijualnya beberapa buah blog niche di bulan Juni. Saya belum bisa meningkatkan penghasilan lagi karena blog-blog niche baru yang saya buat belum menghasilkan.

Berikut adalah screenshot penghasilan dari Google AdSense bulan Juli. Klik gambar supaya lebih jelas.

Penghasilan dari Google AdSense Juli 2013

2. Afiliasi Amazon

Seperti yang saya ungkapkan di laporan penghasilan Juni 2013, saya menemukan seberkas sinar dari afiliasi Amazon. Saya berencana membuat 5-10 blog niche yang dimonetisasi dengan program afiliasi tersebut. Sayangnya, belum satu pun blog niche Amazon yang saya buat di Juli 2013. Penyebabnya adalah saya masih berkutat di riset kata kunci karena sulit mendapatkan kata kunci berbasis produk Amazon yang rendah persaingannya di halaman 1 Google.com.

Penghasilan tanklesswaterheaterreviews.biz meningkat 100% dibandingkan penghasilan bulan sebelumnya. Terkait pembayaran Amazon,aplikasi saya di Payoneer sudah disetujui dan sekarang sedang menunggu kedatangan kartunya ke alamat rumah saya. Berikut adalah screenshot penghasilan blog niche tersebut di Juli 2013.

Amazon Juli 2013

Di Juli 2013 juga, secara tidak sengaja saya melihat listing salah satu kompetitor tanklesswaterheaterreviews.biz. Yang mengejutkan adalah blog kompetitor tersebut menghasilkan $600 dari Google AdSense dalam 30 hari terakhir dan pemiliknya orang Indonesia (saya kira orang Sunda karena gambar identitasnya Persib). Untuk lebih jelasnya, silakan Anda lihat listing eoinlane.com – $600 AdSense Last 30 days, PR2 Aged – Lovely Established Adsense Site.

3. Penjualan Blog Niche

Di pertengahan bulan lalu saya menjual sebuah blog niche lagi melalui private selling. Blog tersebut laku seharga $2.490,60 yang merupakan rekor penjualan sebuah blog niche saya. Berikut adalah screenshot pembayarannya yang saya terima melalui PayPal.

PayPal Juli 2013

Rincian Penghasilan dan Biaya

Mohon dicatat penghasilan saya ini ada yang belum saya terima karena mengikuti ketentuan pembayaran 30-60 hari atau batas minimum payout dari program-program yang saya ikuti. Sebagai contoh, Amazon  memberlakukan payout dalam 60 hari.

Terlepas dari itu, berikut adalah rincian penghasilan yang saya peroleh di Juli 2013.

Biaya yang saya keluarkan adalah sebagai berikut:

Alhamdulilah…

Related Posts:

Thursday, August 22, 2013

Blogodolar Tips & News

Blogodolar Tips & News


3 Cara Gratis Mendatangkan Trafik Blog Tanpa Henti

Posted: 22 Aug 2013 07:41 AM PDT

Ini adalah postingan tamu Oktorian S. Hakim dari notordinaryblogger.com. Jika Anda tertarik menjadi blogger tamu di Blogodolar, silakan lihat panduannya di sini.

Trafik blog merupakan salah satu unsur penting bagi sebuah blog untuk bisa tumbuh dan berkembang. Oleh karena itu penting bagi blogger untuk mengetahui perkembangan apa saja yang terjadi seputar cara-cara mendatangkan trafik blog. Dengan demikian kita bisa menghemat waktu dalam mendapatkan blog yang populer.

Di kesempatan ini saya ingin berbagi 3 cara gratis yang membantu blog saya kedatangan pengunjung tanpa henti sejak cara-cara tersebut diterapkan. Ini merupakan pengalaman pribadi yang menurut saya bermanfaat untuk diketahui jika memang trafik blog menjadi masalah bagi kegiatan blogging Anda.

Jadi apa saja ketiga cara gratis itu?

1. Facebook Fanpage

Facebook fanpage merupakan sebuah media pasif yang bisa dimanfaatkan untuk berbagai hal salah satunya adalah untuk mendatangkan trafik blog tanpa henti. Hal ini dimungkinkan karena jika seseorang bergabung dalam facebook fanpage kita tentu saja dia secara sukarela akan menerima update status yang kita lakukan.

Dalam hal mendatangkan trafik, bisa dibilang facebook fanpage memiliki kekuatan lebih baik dibandingkan berbagi link di sebuah grup facebook karena pengikut fanpage lebih terfokus pada informasi yang dibagikan ketimbang pengikut grup.

Jika kita perhatikan sebuah grup facebook sekarang lebih seperti tempat link spam yang berarti banyak penggunanya berbagi link promosi ketimbang informasi. Itulah sebabnya sebuah facebook fanpage sebagai salah satu media gratis yang baik untuk mendatangkan trafik blog.

2. Produk Gratis

Produk GratisMenawarkan sebuah produk gratis melalui blog kita merupakan cara yang sangat baik untuk mengundang trafik. Hal ini disebabkan dua hal.

Pertama, dari sudut pandang SEO konten informasi produk gratis bisa saja terindeks dalam mesin pencari. Alhasil tentu mengundang pengunjung tertarget. Kedua, dari sudut pandang psikologi marketing,  sebuah kata "gratis" cenderung lebih menarik daripada kata "murah". Alhasil pembaca (kemungkinan besar) akan mengikuti kemauan blogger. Produk gratis penting sekali untuk mendapatkan alamat email pembaca dimana alamat email ini yang nantinya bisa berperan lebih jauh dalam pengembangan blog jangka panjang.

Lebih jauh lagi posisi produk gratis sangat penting di tengah ketatnya persaingan blog-blog berkualitas saat ini. Jadi jika kita merupakan pendatang baru dan ingin bersaing dengan blog-blog besar maka mempertimbangkan untuk menciptakan produk gratis (yang berkualitas tentunya) akan membuat banyak perbedaan di mata pembaca ketimbang dengan tawaran update postingan blog pada umumnya.

Apakah pendapat saya itu benar? Jika Anda iseng mencoba ketikan "seo ebook gratis" di google search kemungkinan besar akan ada link blog notordinaryblogger di halaman pertamanya. Kemudian secara on-page, konten produk gratis itu masuk sebagai salah satu "popular post" dimana mayoritas pembaca melihat konten itu. Itulah mengapa produk gratis bisa mendatangkan trafik blog tanpa henti.

3. Email Newsletter

Melanjutkan dari produk gratis di atas, jika kita berhasil mendapatkan alamat email pembaca maka sudah saatnya kita menjaga kepercayaan pembaca. Alamat email yang sudah didapatkan dengan susah payah jangan disalahgunakan dengan memberikan informasi yang tidak berkualitas.

Alamat email pembaca merupakan gerbang menuju kepercayaan pembaca kepada kita. Jika pembaca sudah percaya tentu saja promosi blog dapat dijalankan dengan lebih leluasa. Untuk menjalankan sebuah email newsletter kita bisa menggunakan jasa pihak ketiga atau melakukannya sendiri secara manual. Namun tentu saja pengelolaan email newsletter secara manual akan menyita waktu lebih banyak, namun hasilnya tetap memuaskan.

Sekarang giliran Anda, apakah Anda pernah mencoba ketiga cara gratis mendatangkan trafik blog tanpa henti di atas?  Jangan sungkan untuk berbagi komentar, pengalaman ataupun kritik.

Oktorian S. Hakim adalah seorang part-time blogger dan freelance writer pengelola notordinaryblogger di mana Anda bisa belajar gratis memahami google analytics lebih baik untuk meningkatkan pengunjung blog.

Related Posts:

Sunday, July 7, 2013

Blogodolar Tips & News

Blogodolar Tips & News


Laporan Penghasilan Bulanan Saya – Juni 2013

Posted: 07 Jul 2013 09:15 AM PDT

Selamat datang di laporan penghasilan Juni 2013 saya. Mulai Januari 2013, setiap bulan saya memublikasikan laporan penghasilan dengan tujuan memotivasi saya dan (mungkin) Anda yang sama-sama bergelut di dunia ngeblog. Selain itu, saya juga ingin memberikan gambaran kepada Anda senyata-nyatanya bahwa beginilah saya, seorang full time blogger yang sedang berjuang menuju penghasilan yang layak.

Sebelum ke rincian penghasilan dan biaya, terlebih dahulu saya akan menguraikan beberapa hal berikut ini.

1. Penjualan Blog Niche

Sukses menjual dua blog niche seharga $2.598, saya mencoba peruntungan dengan menjual lima buah niche blog bulan lalu melalui private sale (bukan lewat Flippa). Alhamdulilah, kelima blog niche itu laku seharga $3.495,82. Ini adalah jumlah bersih yang saya terima setelah dipotong fee PayPal sebesar 3,9%.

Di bawah ini adalah bukti pembayaran yang saya terima (klik gambar agar lebih jelas). Mohon maaf saya menutup identitas pengirim karena alasan privasi.

Payment recived Juni 2013

Saya berencana menjual blog niche lagi bulan ini. Mudah-mudahan sukses seperti penjualan pertama dan kedua.

Terlepas dari itu, selusin sahabat meminta kiat-kiat saya dalam menjual blog-blog niche. Saya belum bisa membagikannya karena masih dalam tahap eksperimen. Mohon bersabar karena saya perlu data yang cukup banyak sehingga kiat-kiat saya tersebut sahih dan bisa diterapkan oleh orang lain.

2. Google AdSense

Bulan Mei 2013 penghasilan Google AdSense saya dari 13 blog niche sebesar $280,27. Pada bulan Juni 2013 saya menambahkan 2 blog niche baru yang posisinya sudah masuk ke halaman 1 Google.com. Penambahan ini mendongkrak penghasilan menjadi $381,18 (klik gambar agar lebih jelas).

Pendapatan dari Google AdSense Juni 2013

Secara sepintas hasil ini semakin menebalkan pendapat saya: banyak blog niche banyak rezeki. Mungkin saja pendapat saya ini berbeda dengan pendapat mereka yang berorientasi blog otoritas.

3. Seberkas Sinar dari Afiliasi Amazon

Saya pertama kali mencoba afiliasi Amazon pada 7 Mei 2011 melalui studi kasus blog niche tentang picnic blanket. Sampai saat ini saya belum pernah mendapatkan pembayaran pertama dari program afiliasi tersebut. Hal ini karena penghasilan saya belum mencapai $100.

Namun, itu bukan hambatan bagi saya untuk menekuni afiliasi Amazon. Seberkas sinar telah muncul ketika blog niche saya yang diikutkan dalam Duel Blog Niche menghasilkan $84,56 bulan lalu. Yang perlu saya lakukan adalah membuat blog-blog niche baru dengan membidik kata-kata kunci berkaitan dengan produk-produk yang dijual di Amazon.

Rincian Penghasilan dan Biaya

Mohon dicatat penghasilan saya ini ada yang belum saya terima karena mengikuti ketentuan pembayaran 30-60 hari atau batas minimum payout dari program-program yang saya ikuti. Sebagai contoh, LinkWorth memberlakukan minimum payout sebesar $25.

Terlepas dari itu, berikut adalah rincian penghasilan yang saya peroleh di Juni 2013.

  • Infolinks: $153,77
  • Google Adsense: $381,18
  • LinkWorth: $16,8
  • Fiverr: $4
  • HPBacklinks: $28,98
  • Penjualan Blog Niche: $3495,82
  • Amazon: $84,56
  • iWriter: $2,41 (simak cara memesan artikel di iWriter)
    • Penghasilan total=$4.167,52

Biaya yang saya keluarkan adalah sebagai berikut:

Alhamdulilah…

Related Posts:

Thursday, July 4, 2013

Blogodolar Tips & News

Blogodolar Tips & News


Duel Blog Niche 8: Posisi, Trafik, dan Penghasilan Mei-Juni 2013

Posted: 04 Jul 2013 10:35 AM PDT

Seperti yang telah saya informasikan sebelumnya, sejak 28 Mei 2013 lalu blog niche saya masuk halaman 1 Google.com (posisi 8) untuk kata kunci utamanya, tankless water heater reviews. Bagaimana posisinya sekarang? Berapa trafik dan penghasilannya?

Di bawah ini adalah jawaban dari kedua pertanyaan di atas.

1. Posisi

Apa yang harus dilakukan bila blog sudah masuk halaman 1 Google? Salah satu saran yang saya dengar dan baca adalah terus membangun backlink agar posisi blog merangkak naik atau tidak turun. Namun, saya mencoba pendekatan berbeda. Saya tidak membangun backlink alias membiarkan blog niche saya.

Hasilnya? Di luar dugaan blog niche saya naik posisinya. Saat tulisan ini dibuat, blog tersebut menempati posisi 3. Di bawah ini adalah screenshot posisi tersebut yang saya cek menggunakan Long Tail Pro (klik gambar supaya lebih jelas).

posisi 3

2. Trafik

Karena sudah masuk halaman 1 Google.com, trafik (pengunjung) bertambah. Dibandingkan dengan trafik Maret-April 2013, pengunjung unik naik 454,41%, pageviews naik 290,51%, dan kunjungan baru naik 31,01%. Persentase kenaikan tersebut dan data-data lain bisa Anda lihat pada gambar di bawah ini (klik gambar agar lebih jelas).

Perbandingan pengunjung

Dalam kurun waktu dua bulan terakhir, para pengunjung masuk ke blog niche saya melalui 307 kata kunci yang berbeda. Sepuluh besar dari kata-kata kunci tersebut adalah:

  1. tankless water heater reviews
  2. best tankless water heater
  3. tankless water heaters reviews
  4. tankless water heater review
  5. best electric tankless water heater
  6. electric tankless water heater reviews
  7. electric tankless water heater review
  8. water heater reviews
  9. best tankless water heaters
  10. tankless electric water heater reviews

3. Penghasilan

Seperti Anda ketahui, blog niche saya dimonetisasi dengan program afiliasi Amazon. Penghasilannya untuk bulan Mei 2013 adalah $0, sementara untuk bulan Juni 2013 adalah $84,56. Jumlah ini adalah komisi dari penjualan 13 produk dengan persen komisi 6%.

Berikut adalah screenshot laporan penghasilan 1-30 Juni 2013 (klik gambar agar lebih jelas).

Penghasilan dari Amazon Juni 2013

Alhamdulilah… Mudah-mudahan trafik dan penghasilan bertambah di bulan-bulan berikutnya. Semoga teman-teman yang berpartisipasi di Duel Blog Niche ini sudah menghasilkan uang juga. Ganbatte!

Related Posts:

Wednesday, June 19, 2013

Blogodolar Tips & News

Blogodolar Tips & News


Kartu Skor Penayang, Fitur Benchmarking Baru di Google AdSense

Posted: 19 Jun 2013 10:38 AM PDT

Sehari setelah berulang tahun ke-10, Google AdSense memperkenalkan kartu skor penayang (publisher scorecard). Kartu skor yang berada di tab beranda akun Google AdSense Anda ini menyajikan ringkasan seberapa baik kinerja blog/situs Anda dibandingkan dengan kinerja situs-situs/blog-blog milik penanyang Google Adsense lain dalam kategori tertentu. Perbandingan kinerja seperti ini lazim disebut sebagai benchmarking.

Kartu skor penayang ini terdiri dari 3 kategori:

  1. Optimalisasi penghasilan (revenue optimization) yang berisi item format-format iklan yang direkomendasikan (recommended ad formats), iklan-iklan gambar dan teks diaktifkan (text and image ads enabled), dan kesalahan-kesalahan perayap (crowler errors)
  2. Site health yang berisi item kinerja kecepatan situs yang paling banyak page view iklan AdSensenya
  3. Google+ yang berisi item tombol Google+ yang ditambahkan

Setiap kategori diskor dengan skala satu sampai lima titik biru. Sementara itu, item-item di setiap kategori ditandai dengan tanda seru dengan warna sebagai berikut:

  • Hijau, artinya baik sekali. Anda tidak perlu membuat perubahan apapun item ini
  • Kuning, artinya baik. Anda bisa membuat beberapa perbaikan lebih lanjut untuk item ini
  • Merah, artinya perlu perbaikan. Anda disarankan mengambil tindakan untuk memperbaiki item ini

Penjelasan kartu skor ini bisa Anda baca di postingan Inside AdSense Blog. Namun sebagai gambaran, di bawah ini saya sajikan screenshot kartu skor pada akun Google AdSense saya.

my publisher scorecard

Dari screenshot di atas, saya bisa membuat perbaikan pada item-item bertanda seru kuning agar setiap kategori bertambah titik birunya, dengan harapan penghasilan meningkat.

Terlepas dari itu, jika Anda penanyang Google AdSense, bagaimana nilai kartu skor Anda? Silakan menginformasikannya di bagian komentar.

Related Posts:

Saturday, June 15, 2013

Blogodolar Tips & News

Blogodolar Tips & News


15 Plugin yang Saya Gunakan di Blogodolar

Posted: 14 Jun 2013 02:47 PM PDT

Berapa banyak plugin yang harus digunakan di sebuah blog WordPress shelf-hosting? Beberapa orang menyarankan untuk menggunakan maksimal 10 plugin supaya tidak memberatkan loading blog. Saya berusaha menerapkan saran tersebut di Blogodolar, namun saya tidak bisa karena butuh lebih dari 10 plugin.

Mengapa? Karena saya sesuaikan dengan kebutuhan dan theme Genesis yang saya gunakan di blog ini.

Di bawah ini adalah 15 plugin yang saya gunakan di Blogodolar (urutannya berdasarkan abjad). Mudah-mudahan ada plugin yang berguna untuk blog WordPress Anda.

1. Akismet

Digunakan oleh jutaan orang, Akismet berguna memproteksi blog dari komentar dan trackback spam. Aktivasi plugin ini menggunakan Akismet API Key yang bisa diperoleh dari blog WordPress.com. Sayangnya, Akismet belum mampu menangkap 100% komentar spam, terutama dari spambot (komentar spam yang dikirimkan software tertentu secara bombastis).

2. All In One SEO Pack

All in One SEO Pack adalah plugin buatan Michael Torbert yang berfungsi mengoptimasi blog WordPress untuk mesin pencari. Optimasi ini biasanya dilakukan pada bagian judul dan deskripsi homepage dan atau post/page. Bagi blog WordPress yang pengunjung hariannya di atas 30.000, plugin ini tidak cocok karena boros menggunakan CPU hosting (2.000 lines dari code per page load/view)

3. Broken Link Checker

Broken Link Checker akan memeriksa link-link di postingan, page, komentar, dan gambar. Jika ada link-link yang rusak (broken links), plugin ini akan memberitahukannya. Yang Anda lakukan adalah memperbaiki atau menghilangkan link-link tersebut. Saya menggunakan plugin ini karena banyak sekali link-link yang rusak akibat terhapusnya sekitar 200 postingan Blogodolar.

4. Clean Archives Reloaded

Halaman arsip yang menyajikan semua postingan berdasarkan urutan bulan dan tanggal merupakan salah satu favorit saya. Awalnya arsip seperti ini saya buat menggunakan plugin WP-Archives 0.8. Sayangnya, plugin tersebut lama tidak diperbaharui oleh penciptanya sehingga menimbulkan bug di blog yang menggunakan WordPress versi 3.5 ke atas.

Problem ini cukup lama menghadang saya. Cara yang diinformasikan Daniel Scocco tidak bisa saya terapkan karena keterbatasan saya dalam kode PHP. Setelah mencoba beberapa plugin arsip, saya akhirnya menggunakan Clean Archives Reloaded. Ada beberapa bagian plugin ini yang saya edit sehingga tampilan arsip sesuai yang saya harapkan. Lebih jelasnya silakan Anda lihat Halaman Arsip Blogodolar.

5. Contact Form 7

Awalnya halaman kontak saya buat menggunakan plugin WP-Contact. Seperti plugin WP-Archives 0.8, plugin ini tidak berfungsi baik di WordPress versi 3.5 ke atas karena sebuah pesan yang dikirimkan pembaca menjadi 3 buah. Saya mengganti plugin tersebut dengan plugin Contact Form 7 yang tampilannya tetap sederhana dan memiliki fitur bermanfaat (contohnya quiz penangkal spam). Silakan Anda lihat Halaman Kontak Blogodolar untuk lebih detailnya.

6. Digg Digg

Digg Digg adalah plugin keren untuk menampilkan tombol-tombol berbagi dari beragam media sosial seperti Twitter, Facebook, Google+, Linkedin, dan sebagainya. Penampilannya bisa di dalam postingan (atas atau bawah) atau melayang di sisi blog.

7. Efficient Related Posts

Postingan terkait adalah salah satu bagian penting untuk meningkatkan page view blog. Awalnya saya membuat bagian tersebut menggunakan plugin WP Related Posts. Tampilan dari versi terbaru plugin ini tidak menarik bagi saya sehingga saya menggantinya dengan plugin Efficient Related Posts yang penggunaannya mirip dengan plugin WP Related Posts.

8. Genesis Favicon uploader

Ketika menggunakan theme ProSense, favicon Blogodolar dipasang secara manual dengan menambahkan kode tertentu di header.php. Namun, cara ini tidak bisa saya terapkan di theme Genesis karena tidak ada header.php. Saya sudah mencoba mengganti favicon bawaan Genesis dengan mengunggah favicon di server hosting yang saya gunakan, namun tidak berhasil (saya tidak tahu kenapa). Untuk mengatasi problem ini, saya akhirnya menggunakan plugin Genesis Favicon uploader.

9. Genesis Simple Hooks

Genesis Simple Hooks saya gunakan untuk menampilkan logo. Saya menggunakannya karena child theme Prose yang saya gunakan tidak memiliki fitur untuk menampilkan logo.

10. Google XML Sitemaps

Google XML Sitemaps akan membuat sebuah sitemap (peta situs) XML khusus yang akan membantu mesin pencari mengindeks blog WordPress lebih baik. Saya tidak menyetel fitur-fitur plugin ini, hanya membuat sitemap saja.

11. Growmap Anti Spambot Plugin

Growmap Anti Spambot Plugin berguna memberantas spambot dengan menambahkan sebuah kotak periksa untuk mengonfirmasi bahwa komentator bukan spambot. Seperti halya Akismet, plugin ini belum mampu 100% memberantas spambot.

12. Polldaddy Polls & Ratings

Polldaddy Polls & Ratings berfungsi membuat poling dan penilaian dengan rentang waktu tertentu (misalnya satu minggu). Cara menggunakan plugin ini bisa Anda lihat di Cara Membuat Poling di Postingan WordPress. Adapun contoh tampilan hasil polingnya bisa Anda lihat di Poling: Browser Apa yang Anda Gunakan?

13. Pretty Link Lite

Pretty Link Lite adalah plugin keren untuk mengubah URL afiliasi berbasis domain Anda sendiri (contohnya http://www.blogodolar.com/iWriter yang mengubah link afliasi saya di iWriter). Ini berbeda dengan penyingkat URL lain seperti tinyurl.com, bit.ly, dan goo.gl. Selain menghasilkan link yang menarik, Pretty Link Lite juga menyediakan laporan detail dari setiap link afiliasi.

14. W3 Total Cache

W3 Total Cache adalah plugin untuk mempercepat loading blog. Direkomendasikan beberapa penyedia hosting dan blogger ternama, plugin ini meningkatkan kinerja server dengan membuat cache untuk browser, page, object, database, dan minify. Selain itu, plugin ini juga mendukung integrasi content delivery network (CDN).

15. WP-Optimize

WP-Optimize adalah plugin efektif untuk merapikan dan mengoptimasi database blog WordPress Anda. Selain itu, plugin ini bisa juga digunakan untuk menghapus revisi postingan dan komentar spam yang ditangkap Akismet hanya dengan sekali klik.

Pada postingan selanjutnya saya akan menginformasikan cara menggunakan beberapa plugin di atas. Stay tuned here!

Related Posts: